FH USM gelar Upacara Pelepasan Wisuda ke 64
Semarang, 22 September 2022, Fakultas Hukum Universitas Semarang gelar Upacara Pelepasan Wisuda ke 64. Upacara wisuda tersebut diikuti 152 wisudawan. Program studi S1 Ilmu Hukum merupakan salah satu program studi andalan di USM dengan akreditasi A.
Upacara Pelepasan Wisuda dihadiri Wakil Rektor 1, Wakil Rektor 3 USM dan para Dekan dilingkungan USM.
Prof. Dr. Ir. Sri Budi Wahjuningsih MP selaku Wakil Rektor 1 USM dalam Wisuda Ke-64 Fakultas Hukum mengungkapkan “Saat ini Fakultas Hukum sedang berproses untuk konversi ke unggul, mudah-mudahan bisa lolos menjadikan S1 Ilmu Hukum unggul di tahun 2022, tanpa usaha dan doa segala sesuatu tidak akan terjadi. Kami mohon dukungan dan doa kepada hadirin sekalian.”
Sementara itu Dekan Fakultas Hukum mengungkapkan bahwa “wisuda adalah titik awal dalam menentukan arah. Indeks prestasi bukan akhir dari keberhasilan seseorang, namun bagaimana anda mampu mengembangkan ilmu yang kalian peroleh selama kuliah. Kesukesan bukanlah mimpi juga tidak akan datang sendiri, tapi harus dikejar dengan sepenuh hati dan terus diperjuangkan setiap hari. Tidak perlu banyak mencari alasan, walaupun ada kesulitan dan hambatan, tentu saja itu yang akan menentukan manusia hebat dari kebanyakan orang.”